BOSAN
Oleh: Muhamad Ramdani
Satu tahun lamanya dunia ini
Kami mengalami pandemi tak bertepi
Satu tahun lamanya diri ini
Tak bisa pergi sekolah di pagi hari
Kapan Corona ini pergi?
Upaya sudah berbagai cara
Tapi wabah masih merebak
Aku rindu hidup sentosa
Bosan hidup dalam jebak
Saat aku rindu kawan-kawan
Kuhanya memandang awan
Berharap mereka tak tertawan
Dalam kubangan lumpur rasa bosan
Subang, April 2021
(Visited 8 times, 1 visits today)